Sleman – BKPP Kabupaten Sleman, mengadakan kegiatan Penutupan Pelatihan Bahasa Jawa bagi Guru Sekolah Dasar pada hari Jumat (08/07/2022) pukul 15.00 WIB, bertempat di Aveon Hotel Yogyakarta. Penutupan acara dilakukan oleh Kepala BKPP Kabupaten Sleman, Priyo Handoyo didampingi oleh Kepala Bidang Pengembangan Pendidikan dan Pelatihan, Yanuar Purnomo Putro.
Selama mengikuti pelatihan Bahasa Jawa bagi Guru Sekolah dasar peserta mendapatkan materi berupa nilai- nilai uggah ungguh, nilai-nilai karakter kepribadian jawa, serta budaya jawa. Selain itu peserta juga dituntut untuk dapat mendeseminasikan kepada peserta didik untuk kedepannya diharapkan memberikan andil di dalam membentuk kepribadian dimulai dari kecil yaitu peserta didik yang duduk dibangku sekolah dasar, mengingat nilai unggah-ungguh yang saat ini sangat jarang kita temui generasi muda memiliki nilai sopan santun kepada orang yang lebih tua agar tidak tergerus oleh waktu serta perkembangan budaya.
Peserta pelatihan berjumlah 30 (tiga puluh) orang, berasal dari berbagai sekolah dasar di lingkungan pemerintah Kabupaten Sleman. Terpilih menjadi peserta tersebut adalah Yuliana Astuti, S.Pd (peringkat 1/ SD Negeri Malangan Moyudan), Katamso, S.Pd.SD (peringkat 2/ SD Negeri Dalangan 1 Minggir), dan Suprihatiningsih, S.Pd (peringkat 3/ SD Negeri Kentungan Depok). Pemeringkatan diperoleh dari indikator penilaian pre test, post test dan sikap perilaku serta keaktifan dalam mengikuti pelatihan. Sementara untuk hasil akhir keseluruhan peserta mendapatkan predikat memuaskan.
Be the first to comment