Sleman – Hari Rabu (29/06/2022) BKPP Kabupaten Sleman menyelenggarakan Sosialisasi Kepegawaian bertempat di Ruang Rapat Bima Lantai 3 BKPP Kabupaten Sleman. Materi sosialisasi kali ini adalah Peraturan Bupati Sleman Nomor 13 Tahun 2022 tentang Penghargaan bagi Aparatur Sipil Negara Berprestasi di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sleman dan Keputusan Bupati Sleman Nomor 26.2/Kep.KDH/A/2022 tentang Batasan Pinjaman Aparatur Sipil Negara Pemerintah Kabupaten Sleman. Peserta yang menghadiri acara sosialisasi adalah para Sekretaris Perangkat Daerah dan Panewu Anom se-Kabupaten Sleman.
Be the first to comment